Lebih tua maupun lebih muda dari Andra, semua sepupu Andra ga bakal ada yang manggil “mas” Andra. Gimana lagi, mamah Andra kan anak paling bontot dari 6 bersaudara, sedang ayah anak tunggal ;-) Gitu loh….
Dari yang paling tua (maksudnya anaknya kakak mamah paling tua a.k.a Pakde Mamat) ada Kak Ides (Frides Diah Wibowo) dan Kak Rika (Farika Dianta Wibowo). Mereka cucu embah yang paling cantik lho (karena cucu embah yang cewek baru mereka hehe, tapi beneran mereka emang cantik-cantik kok).
Memang mereka cantik kan?
Kak Ides sekarang udah kelas 1 SD dan Kak Rika baru 2,5 bulan.
Habis itu ada mas Bimo (Bimo Fathurrahman). Mas Bimo anaknya kakak ke-2 mamah a.k.a Pakde Nono.Umurnya 3 tahun 7 bulan. Mas Bimo ini suka mengoleksi aneka kereta api dan juga suka naik kereta api. Klo pulang kampung maunya naik kereta api juga, padahal musti transit di Solo atau Jogja hehe
Trus ada mas Dani (Dhiya Mahdany Atha). Dia anak kakak ke-3 mamah a.k.a Ibu a.k.a Budhe Nunik. Sekarang mas Dany kelas 3 SD. Mas Dany ini ndut banget n gampang makannya. Dia suka oseng-oseng kangkung dan doyan pedes (ayah Andra aja kalah lho)
Terakhir ada mas Naya (Nayaraya Ananda Wahyudi).
Dia anak kakak ke-4 mamah a.k.a Pakdhe Yudhi. Mas Naya sekarang umurnya 11 bulan. Andra belum pernah ketemu sama mas Naya karena pas Andra masih di Jakarta, kita masih sama-sama bayi jadi belum bisa dibawa saling mengunjungi karena rumahnya jauh-jauhan.Tar klo kita sama-sama udah bisa jalan, kita main bareng ya,mas!
Inilah sepupu-sepupu Andra. Ohya, kakak ke-5 mamah a.k.a Pakdhe Rosyid belum punya anak karena baru menikah awal Januari kemarin. Hiks Andra ga bisa datang karena berbagai hal. Maafin Andra ya Pakdhe. Cepet kasih sepupu lagi buat Andra hehe